Cara Mendapatkan Ribuan Followers Instagram
Daftar isi [Tampil]
Banyak orang yang percaya dengan kasus ini dan mungkin juga kamu yang membaca tulisan ini. Semua itu ada ilmu nya. Kamu boleh melihat gambar di bawah ini terlebih dahulu. Kamu bisa melihat dan membandingkan berapa jumlah kontennya dan berapa jumlah followersnya.
mendapatkan ribuan followers di Instagram hanya dengan sedikit konten dan dengan cara organik bukanlah hal yang mustahil. Maka dari itu melalui artikel ini saya ingin memberikan caranya untuk kamu. Cara Mendapatkan Ribuan Followers Instagram Dengan Sedikit Konten Secara Organik
Hanya 5 cara dan tidak ada rahasia apapun juga. Jadi kalau akun saya ini bisa mendapatkan ribuan followers tentunya kamupun juga bisa. Mari kita bahas satu per satu.
1. Follow UnFollow
Cara pertama yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan ribuan followers di Instagram adalah dengan teknik follow unfollow. Artinya adalah dengan memfollow akun orang lain, kemudian beberapa saat kemudian kita lakukan unfollow secara berkala.
Baca juga: Cara Agar Instagram Banyak Like Dengan Mudah
Dengan teknik ini dampak paling cepat yang bisa Anda dapatkan adalah dengan memfollow akun publik figur yang sesuai dengan akun Anda. Misalnya akun Anda konten-kontennya adalah tentang bisnis online, maka follow lah akun-akun dari publik figur yang memang bergerak berhubungan dengan bidang bisnis online.
Semisal Anda bisa memfollow akun Instagramnya @bangrizkyw, @kirim.email, @jayasetiabudi dan masih banyak lagi yang lainnya. Silakan Anda coba dan lihat hasilnya.
2. Memilih nama akun
Cara yang kedua untuk mendapatkan ribuan followers Instagram adalah dengan memilih nama akun yang unik, menarik dan searchable. Untuk nama akun ini kamu bisa menggunakan akun personal atau akun bisnis. Nama akun personal berarti adalah nama akun yang menggunakan nama orang. Sedangkan akun bisnis adalah akun yang menggunakan nama merek/ brand atau nama produk/ jasa.
Yang perlu diperhatikan dalam memilih nama akun ini adalah harus membuat orang lain tertarik lebih dulu. Karena pada cara yang pertama, ketika Anda memfollow orang lain, maka followers orang tersebut akan mendapatkan notifikasi. Dari notifikasi inilah momen pertama akun Instagram Anda dilirik oleh orang lain. Maka dari itu nama akun Anda haruslah menarik.
Baca juga: Cara mendapatkan uang dari Instagram
Selain menarik perlu juga searchable. Artinya adalah ketika orang lain mengetikkan sesuatu di kotak pencarian Instagram maka akun Anda masuk dalam daftar hasil pencarian. Dengan dua kombinasi ini maka kesempatan untuk mendapatkam ribuan followers di Instagram terbuka sangat lebar.
3. Menulis bio
Perjalanan mendapatkan ribuan followers Instagram masih belum berakhir hanya dengan mengandalkan nama akun saja. Anda juga harus bisa menulis bio di Instagram dengan baik, jujur dan menggerakkan orang untuk memfollow akun Instagram Anda.
Melalui bio inilah yang menentukan juga ikut menentukan orang jadi follow akun Anda atau tidak. Sehingga sebisa mungkin tulislah bio yang deskriptif, singkat dan ringkas.
4. Setting hak akses
Maksud hak akses di sini adalah siapa saja yang bisa melihat konten Anda. Biasanya dalam Instagram dibedakan menjadi 2 akun, yaitu akun private dan akun publik. Kalau akun private berarti orang-orang tertentu saja yang bisa melihat konten kamu salah satunya ya followers kamu. Sedangkan akun publik siapa saja bisa melihat konten Instagram Anda.
Baca juga: Cara Melihat Foto Akun Instagram Private
Biasanya perilaku pengguna Instagram setelah membaca bio adalah melihat konten terlebih dahulu. Maka ini perlu dibuat akun private sehingga untuk bisa melihat konten kamu, harus memfollow akun Instagram kamu.
Kamu bisa melakukan pembatasan hak akses ini jika followers kamu belum mencapai 1000. Alasannya adalah untuk membuat calon followers kamu penasaran dengan konten kamu sehingga mau tidak mau dia harus memfollow Anda.
5. Hashtag yang tepat
Hashtag yang tepat bisa membantu kamu mendapatkan ribuat followers di Instagram. Hanya saja untuk menulis hashtag maka kamu harus selalu rutin melakukan update konten. Jika kamu tidak menghendaki hal seperti ini Anda bisa menggantinya denga aktivitas lain, yaitu dengan melakukan like dan komen pada konten Instagram punya orang lain.
Dengan memberikan like dan komen maka akan terjalin kedekatan. Karena Instagram juga merupakan sosial media. Dengan membangun kedekatan seperti ini diharapkan orang lain yang juga membaca komen kamu bisa ikut memfollow akun Instagram kamu.
Mudah-mudahan share kali ini ada manfaatnya kalau tidak ada baiknya mohon jangan diambil. demikianlah postingan tentang Cara Mendapatkan Ribuan Followers Instagram yang bisa saya sampaikan semoga bisa menambah pengetahuan anda, mungkin ada tambahan dari kamu sekalian? kalau ada silahkan isi di kolom komentar jangan lupa juga berikan sebuah saran .
Posting Komentar untuk "Cara Mendapatkan Ribuan Followers Instagram"
Tata Tertib Berkomentar :
🔖 Berkomentarlah yang relevan sesuai topik.
🔖 Jika bermanfaat, sobat bisa bagikan juga ke teman-teman sobat melalui tombol media sosial di atas, karena berbagi itu indah, semoga jadi jalan kebaikan.